Kapolresta Manokwari akan Menindak Tegas Suporter Tim Pendukung Sepakbola yang Konvoi ugal-ugalan
Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. RB. Simangunsong melakukan pertemuan dengan sejumlah koordinator Suporter Tim sepakbola di Ruang Data Mapolresta Manokwari. ( 28/06/2024 )
Dalam pertemuan itu Kapolresta turut didampingi oleh KabagOps, Kompol. Wisnu Prasetyo, Kasat Reskrim, AKP. D. Raja Napitupulu, Kasat Lantas melalui Kanit Turjawali, IPDA. Lafit Soming serta dihadiri sejumlah koordinator Suporter Tim Sepakbola di Manokwari.
Dalam pertemuan itu Kapolresta mengimbau kepada para koordinator Suporter Tim sepakbola untuk tidak bereuforia berlebihan dalam mendukung negara atau tim kebanggaannya yang sedang berlangsung atau usai pertandingan.
Kapolresta juga mengingatkan jika para Koordinator suporter tim sepakbola ingin melakukan konvoi maka harus dilakukan dengan tertib tidak mengganggu ketertiban umum, dan seluruh kendaraan harus lengkap sesuai dengan etika dan aturan tata tertib berlalu lintas
Sebelumnya Kapolresta menegaskan bahwa pihaknya tidak melarang masyarakat mengidolakan dan dukungan suatu Negara dalam ajang pertandingan sepakbola. Namun euforia berlebihan yang disertai konvoi yang mengabaikan tata tertib berlalu lintas sangat meresahkan dan mengganggu ketertiban umum.
Sebaliknya apabila masih ada Suporter sepakbola yang tetap melakukan konvoi secara ugal-ugalan, maka polisi akan mengambil tindakan tegas sesuai aturan yang berlaku sebab pihaknya sudah memberikan sosialisasi dan imbauan larangan konvoi terhadap para korlap suporter pendukung Tim sepakbola.
( Humas Polresta Manokwari )