Lompat ke isi utama
1

Kapolresta Manokwari Dampingi Kapolda Papua Barat Cek Pos Ops Ketupat Mansinam 2024

Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. R.B Simangunsong turut mendampingi Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir melakukan pengecekan di sejumlah Pos Operasi Ketupat Mansinam 2024 di wilayah Manokwari, Senin (08/04).

Dalam pengecekan ini, Kapolda juga turut didampingi Wakapolda Papua Barat, sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Papua Barat dan stakeholder terkait lainnya.

 

2

Pengecekan ini dilakukan bertujuan untuk melihat sejauh mana kesiapan personel di lapangan apakah sudah sesuai SOP atau tidak.

Selain itu Kapolda juga ingin memastikan dan melihat langsung sinergitas antara TNI, POLRI dan stakeholder lainnya yang terlibat dalam Operasi Ketupat Mansinam 2024 dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2024.

Dalam pengecekan ini Kapolda meninjau sejumlah Pos Operasi Ketupat Mansinam 2024 di Manokwari dan sejumlah fasilitas penunjang pengguna jasa lainnya.

Diharapkan dalam rangka pengamanan Operasi Ketupat Mansinam 2024 seluruh personel yang terlibat agar memahami tugas pokoknya masing-masing selalu siaga dan siap melayani masyarakat di lapangan.

2

Dari pantauan, sejumlah Pos yang dikunjungi yakni, Pos Terpadu Bandara Rendani Manokwari, Pos Pelayanan Sinar Suri, Pos Pengamanan Haji Bauw, Pos Terpadu Pelabuhan Manokwari, dan Pos Terpadu depan Kantor Kejaksaan Tinggi Papua Barat.

Dalam kegiatan pengecekan ini Kapolda juga menyerahkan bingkisan kepada personel yang bertugas di setiap Pos yang tersedia.

VISI MISI PRESISI


LAPORAN SURVEY KEPUASAN MASYARAKAT UNIT PELAYANAN SKCK


Berita Polisi Terpopular

logo